Visi Dan Misi
Visi dan Misi Kecamatan Curugbitung
Visi
Dengan menggunakan dan berpedoman pada Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kabupaten Lebak, pemerintah Kecamatan Curugbitung sebagai salah satu bagian dari wilayah dan SKPD yang ada pada Pemerintah Kabupaten Lebak telah merumuskan visi yang tidak terlepas dari visi Kabupaten Lebak, yaitu: ”Menuju Kabupaten Lebak Yang Maju, Berdaya Saing dan Religius melalui Pemantapan Pembangunan Pedesaan dan Pengembangan Ekonomi Kerakyatan ”.
Berdasarkan perumusan visi Kabupaten Lebak dan dengan mempertimbangkan kondisi umum Kecamatan Curugbitung serta potensi yang dapat dikembangkan di masa datang, maka dirumuskan visi Kecamatan Curugbitung adalah:
“Kecamatan Curugbitung Propesional dan Akuntabilitas dalam Pelayanan Masyarakat Berbasis Aparatur Pemerintah yang berkualitas”
Penjabaran visi:
1. Memberikan pelayanan kepada masyarakat secara efektif Efektif, Efesien dan Akuntable;
2. Melaksanakan pengaturan dalam pemerintahan, Pemerintahan dan Pembinaan Masyarakat;
3. Menyelenggarakan Tertib Administrasi, pelayanan Asset dan Tata Kelola Pemerintahan yang baik.
Misi
Dalam rangka mewujudkan tujuan tersebut, Misi Kecamatan Curugbitung adalah “Meningkatkan Kinerja dan Sumber Daya Aparatur Pemerintah dan Melengkapi Sarana dan Prasarana Kantor”.
Misi tersebut merupakan hal yang sangat penting yang harus dapat mengantisipasi dan menggerakkan tugas-tugas yang akan dilakukan dengan tepat untuk berbagai faktor yang ada yang dapat mengusahakan keberdayaan Pemerintah dan Pembangunan Daerah untuk generasi yang akan datang.
Misi organisasi diperlukan untuk mengarahkan kegiatan. Dengan demikian diharapkan seluruh anggota dalam hal ini perangkat dan bagian-bagian yang berkepentingan dapat mengetahui dan mengenal tugas dan fungsi yang diembannya.
Leave a Message